Rabu, 05 April 2017

Family Project : Merapihkan Koin

Our Family Project

Nama Project : Merapihkan koin

Gagasan : Bulan April ini, sepupunya Dafina dan Kayla usianya genap 1 tahun dan sudah lancar berjalan. Tradisi di kami,kalau bayi sudah bisa berjalan adalah 'Saweran'. Pasti tante dan om butuh koin. Celengan Dafina dan Kayla sudah hampir penuh. Bagaimana kalau kita membongkar celengan dan merapihkan koin koinnya?

Pelaksanaan : Proyek ini dilakukan pada tanggal 4 April 2017. Yang menjadi PIC adalah Ayah yang memberi gagasan dan yang memutuskan untuk melakukan kegiatan tsb malam ini.

Kegiatan :
Hari ini alhamdulillah ayah libur. Kami pun melakukan forum keluarga. Ketika melakukan obrolan santai yang dirangkum dalam forum keluarga. Kami melakukan mastermind kegiatan yang kami lakukan kemarin. Karena Ayah kemarin sangat sibuk,jadi beliau tidak bisa menemani. Namun aq selalu melaporkan apa yang kami lakukan setiap hari. Mereka melakukan kegiatan cukup baik walaupun diselingi oleh kegiatan bermain. Menurut kami, hal tersebut masih wajar dilakukan oleh mereka. Mereka mau ikut terlibat dalam proyek pun sudah kami syukuri,maka kami memberikan apresiasi terhadap mereka. Kami menghadiahinya mainan tembakan bola sabun. Mereka pun sangat senang. Alhamdulillah..banyak sekali hal2 yang dapat diamati dalam proyek tersebut. Akan aq catat dalam portfolio mereka.

Tibalah saatnya membicarakan proyek atau kegiatan selanjutnya.
Sebenarnya proyek menata rumah belum selesai. Tahap terakhir dalam proyek tersebut adalah menata isi dapur dan lain2. Aku sudah menata alat perlengkapannya,namun belum sampai ketahap menata bumbu2 dan bahan2 lainnya yang terdapat didapur. Aku putuskan untuk masalah ini,aq saja yang menyelesaikannya besok.

Ayah pun memberi gagasan untuk membongkar celengan Kakak dan Adik. Kemudian merapihkan isi celengan tersebut. Dafina dan Kayla,antusias mendengar gagasan tsb. Akhirnya,celengan celengan itu dibongkar juga. Ini kegiatan yang ditunggu2 setelah sekian lama mengisi celengan celengan itu sampai penuh😁. Kegiatan menabung dicelengan ini sudah berlangsung sangat lama. Dafina dan Kayla terinspirasi buku 'Aku Suka Menabung' dari seri buku Halo Balita. Mereka pun berniat membeli buku atau lego jika uang koinnya sudah ditukarkan ke tante dan om nya 😁😁.

Kami memulai kegiatan..Ayah dan Dafina bertugas mengelompokkan dan merapihkan koin dari celengan ayam milik Dafina. Kayla dan bunda bertugas mengelompokkan dan merapihkan koin dari celengan burung 'angry bird' milik Kayla. Kemudian bunda bertugas memberi solatip/isolasi pada uang yang sudah dikelompokkan dan disusun. Kemudian ayah menyatukan dan menghitung jumlah uang tersebut.

Dalam prosesnya, kayla sempat bosan dan minta minum susu. Setelah menghabiskan susunya dan melihat kakak bermain membuat istana dari koin yang sudah bunda rekatkan dengan isolasi, Kayla pun kembali bergabung bersama kami.

Kegiatan ini akhirnya selesai juga. Kami pun langsung mengapresiasi apa yang mereka lakukan malam ini. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan ritual sebelum tidur..

Alhamdulillah...


#Tantanganhari13
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar