Jumat, 05 Mei 2017

Mengamati Gaya Belajar Anak Hari ke 15

Menempel

Kegiatan dadakan ketika Kayla mulai bosan..hehehe.. Bunda teringat kegiatan yang dulu ingin sekali dilakukan,namun belum sempat dilakukan.

Bunda membuat gambar muka seseorang, tepatnya mencoba menggambar upin/ipin (yang rambutnya hanya 1 diatas😂)...Lengkap dengan mata, rambut, alis, hidung,mulut dan telinga. Kemudian membuat lingkaran besar dan kosong disebelahnya untuk dijadikan bagian kepala. Lalu memotong karton hitam untuk bagian yang harus ditempelkan oleh Kekey. Yaitu, dua mata,dua telinga,1 hidung, 1 mulut dan 1 rambut..

Mulailah Kekey mengerjakannya.. Tak terlalu rumit bagi si visual..Dia melihat contoh gambar yang bunda buat, kemudian memberi lem pada karton yang sudah bunda bentuk dan menempelkannya pada lingkaran yang bunda buat.. Walaupun belum rapih, hasilnya lumayaan..hehehe..

Setelah menempel,kami membahas masing2 fungsi dari bagian yang kekey tempel. Dan berhitung berapa jumlah masing2 anggota tubuh tsb.


#Tantangan10Hari
#Harike15
#Level4
#GayaBelajarAnak
#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar